Bahan :
250 gr daun bayam rebus, haluskan
75 gr tepung hunkwe
50 gr tepung beras
600 ml santan
1 sdm gula halus
1/2 sdt garam
1 liter air dingin untuk merendam dawet
Saus Kinca :
250 gr gula merah
100 gr gula pasir
1/4 sdt garam
300 ml air
1 lembar daun pandan, simpulkan
5 buah nangka, potong memanjang
Kuah Santan :
500 ml santan
1/2 sdt garam
2 lembar daun pandan
1/4 sdt essens vanila
Pelengkap : Es Batu
Cara Membuat :
Dawet: campur semua bahan kecuali air dingin, masak hingga kalis, angkat. cetak adonan dengan saringan dawet, tampung dalam air dingin sambil ditekan tekan. lakukan hingga adonan habis.
Saus kinca: campur semua bahan kecuali nangka, masak hingga mendidih, angkat dan saring. tambahkan nangka, aduk rata.
Kuah santan: campur semua bahan, masak hingga mendidih, angkat.
Letakkan dawet dalam gelas saji, lalu tambahkan saus kinca dan kuah santan, dan es batu jika suka. sajikan.
0 komentar:
Posting Komentar