Bahan I:
- 150 gr mentega
- 150 gr gula pasir halus
- 300 gr tepung terigu
- 50 gr cokelat bubuk
- 1 sdt baking powder
- 1 sdm air jeruk lemon
- ½ sdt garam
- ¼ sdt vanili
Bahan II:
- 750 gr cream cheese (cottage)
- 250 gr gula pasir
- 250 gr mentega, lelehkan
- 3 btr telur
- 100 gr tepung terigu
- ½ sdt garam
- 1 sdm air jeruk lemon
Cara Membuat:
- Buat bahan I: aduk rata mentega, gula pasir, tepung terigu, cokelat bubuk, baking powder, air jeruk lemon, garam, dan vanili.
- Giling 3 per 4 bagian adonan di dasar loyang bulat bongkar pasang diameter 17 cm yang sudah diolesi mentega dan dialasi kertas roti. Sisihkan.
- Buat bahan II: aduk rata semua bahan lalu tuang ke atas bahan I.
- Taburkan potongan sisa bahan I di permukaan bahan II. Panggang selama 45 menit dengan suhu 180 derajat Celsius. Angkat setelah dingin, olesi permukaan kue dengan jeli agar tampak mengilap dan tidak kering.
Untuk 6 orang
Tips:
1. Aduk bahan I secara perlahan dengan menggunakan 2 buah garpu, tapi jangan terlalu lama agar adonan tidak menjadi keras.
2. Cream cheese dapat diganti dengan yang buatan lokal.
Sumber: www.tabloidnova.com
0 komentar:
Posting Komentar